Detail Berita

Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi DAK TA 2023

MALANG – Kepala DPPKB Aniswaty Aziz, S.E., M.Si menghadiri rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun Anggaran 2023 yang bertempat di Ruang Rapat Anusapati Lt.2 Malang, Rabu (22/2) pagi. Rapat dipimpin Bupati Malang Drs. H.M Sanusi MM dan Anggota Komisi XI DPR RI Ir. Andreas Eddy Susetyo, MM. dihadiri oleh OPD pemangku anggaran DAK dan penunjang program kegiatan Proyek Prioritas Nasional (Pro-PN) serta dihadiri Kepala Desa penerima DAK.

Dalam rapat Ir. Andreas Eddy Susetyo, MM. menyampaikan adanya sinkronisasi program yang mendukung program prioritas nasional, selama ini dana alokasi khusus peruntukannya pada menu - menu khusus yang sudah disediakan. Hal ini dikarenakan bahwa anggaran / DAK memang disediakan Juknis serta OPD pengampu harus melaksanakan sesuai juknis yang ada.

Berita Lain